Kodam VI/Mlw, Anggota Koramil 04/Sepaku Hadiri Rapat Koordinasi Persiapan Penertiban Alat Peraga Kampanye (Algaka)

Penajam, (https://oke91News.com),-Bertempat di Kantor Sekretarian Panwaslu Kecamatan Sepaku,Kab. PPU,Anggota Koramil 0913-04/Sepaku menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi terkait persiapan penertiban Alat Peraga Kampanye (Algaka) dan Bahan Kampanye pada masa tenang.Jum’at (09/2/2024)

Babinsa usai kegiatan menyampaikan,” Rencana akan dilaksnaakan kegiatan apel siaga bersama menjelang Hari H Pencoblosan, bertempat di Polsek Sepaku (waktu menyusul), Pada tanggal 11 Pebruari 2024 (Jam menyusul) akan dilaksanakan kegiatan Patroli bersama terhadap Algaka di tiap tiap Desa Kelurahan, pihak Panwascam akan menyurati Koramil terkait permintaan Backup dari anggota pada kegiatan Patroli tersebut.

 

“Terkait  Kegiatan pembersihan Algaka pada masa tenang pihak Panwascam akan menginstruksikan kepada pihak Parpol untuk melakukan pembersihan Algaka, setelah itu Panwascam bersama personel pengamanan gabungan melakukan patroli/pembersihan akhir,”ungkapnya.

Logistik Pemilu  yang akan tiba Dari KPU KAB. PPU pada tanggal 11 Pebruari 2024 akan di amankan di Ruang serbaguna Kecamatan Sepaku,”jelas Babinsa.

Hadir dalam kegiatan Rakoor tersebut antara lain,Camat Sepaku Camaliel Abimanyu Arliandito, S. STP,Sekcam Kec. Sepaku Rahmat,Ketua Panwaslu Kecamatan Sepaku, Ibu Nur Milyana, S.Pd beserta anggota4.  Kanit Sabhara Polsek Sepaku, Iptu Safi’i beserta 1 anggota Serka Andi Rustandi, Serda Kushariyanto dari Koramil 0913-04/Sepaku.

(Sumber Dim 0913/PPU)