Sambangi Pasar, Babinsa Koramil Sangasanga Pastikan Harga Sembako Masih Stabil

TNI AD534 views

Kutai Kartanegara. oke91news.com–    Salah satu upaya untuk memantau secara langsung perkembangan harga kebutuhan pokok (sembako) pasca perayaan Natal dan tahun baru, Babinsa Koramil 04/Sangasanga Kodim 0906/Kutai Kartanegara (Kkr), Serma Parsudi melakukan kunjungan ke pasar tradisional yang berada di jalan Slamet Riadi kelurahan Sangasanga Dalam kecamatan Sangasanga kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar). Selasa (16/01/2024)

Kegiatan yang dilakukan Babinsa Koramil Sangasanga adalah untuk memastikan harga-harga kebutuhan pokok masyarakat dan ketersediaan barang yang ada diwilayah masih terjaga dengan baik (stabil) ditengah tantangan perekonomian saat ini.

“Kami ingin memastikan bahwa harga kebutuhan pokok (sembako) yang ada di pasar-pasar tradisional tidak mengalami kenaikan yang drastis pasca perayaan Natal dan tahun baru, diharapkan kebutuhan pokok masyarakat dan ketersedian barang saat ini tetap terjaga dengan baik’, ucap Serma Parsudi.

Selain Serma Parsudi, Babinsa Koramil Sangasanga Kopda Dedy Firmansyah pun melakukan pemantauan harga kebutuhan pokok masyarakat di salah satu kios penjualan beras yang berada di jalan Dr. Wahidin kelurahan Sangasanga Dalam.

Dari hasil pemantauannya, Kopda Dedy menyebut bahwa harga-harga kebutuhan pokok masyarakat seperti beras, gula, minyak goreng dan telur yang ada di pasar-pasar tradisional kecamatan Sangasanga masih berada dalam kisaran yang wajar.

“Melalui kegiatan ini juga kami mendapatkan informasi dari masyarakat mengenai permasalahan yang mereka hadapi terkait kenaikan harga beberapa bahan pokok diharapkan dengan adanya kenaikan tersebut masyarakat tidak merasa terbebani”, tutur Dedy. Sumber Dim 0906/Kkr