Tingkatkan Hasil Pertanian Melalui Perbaikan Jalan Usaha Tani

TNI AD21 views

Kutai Kartanegara. oke91news.com Anggota Kodim 0906/Kkr yang tergabung dalam Karya Bakti pembangunan infrastruktur pertanian bersama warga masyarakat lakukan penimbunan tanah yang berada di desa Bangunrejo Kecamatan Tenggarong Seberang, Senin 03/6/24.

Kegiatan Karya Bakti tersebut merupakan kerjasama antara Kodim 0906 Kukar bersama pemerintahan Kabupaten Kukar dalam rangka meningkatkan infrastruktur pertanian sehingga para petani maupun kelompok tani dapat mengoptimalkan produksi pertaniannya dengan harapan kabupaten Kukar bisa menjadi lumbung padi bagi IKN kedepannya.

Dalam pelaksanaan penimbunan tanah di jalan usaha tani tersebut warga masyarakat maupun poktan turut hadir dalam membantu pengerjaan penghamparan tanah sebagai bentuk kebersamaan sehingga kekompakan warga dan TNI tetap selalu terjaga dengan baik dalam memajukan infrastruktur didesa

Babinsa Bangunrejo Serka sukirin mengatakan penimbunan tanah di jalan usaha tani tersebut merupakan salah satu bentuk perhatian pemerintah kepada para petani agar dapat meningkat hasil produksi pertanian, selain itu juga memberikan kemudahan bagi petani karena dapat mengurangi biaya sehingga kesejahteraan petani semakin meningkat ucapnya.

Ia juga menambahkan bahwa para petani sangat senang dengan adanya jalan usaha tani yang sedang di kerjakan, karena dapat mengurangi biaya operasional petani yang mana biasanya petani mengeluarkan biaya tambahan untuk mengangkut bibit maupun pupuk ke sawah atau sebaliknya pada saat panen tiba tambahnya.

Kami sangat berterima kasih kepada pemerintah daerah dan TNI yang sudah memperhatikan apa yang menjadi kendala petani dilapangan salah satunya jalan usaha tani seperti ini karena sangat membantu dalam mensejahterakan petani ujar Abdul Manaf selaku ketua poktan Mardi Tani. Sumber Kodim 0906/Kkr