Tim Wasev Itdam IV/Diponegoro Cek Lokasi TMMD Reguler 119 Kodim 0729 Bantul

Berita213 views

Bantul – Tim Wasev Itdam IV/Diponegoro yang dipimpin Ketua tim Kolonel Inf Awang Danuarto meninjau langsung beberapa sasaran fisik pekerjaan TMMD Reguler 119 Kodim 0729 Bantul di Dusun Tangkil, Kal. Muntuk & Dusun Salam, Kalurahan Temuwuh, Kapanewon Dlingo, Kabupaten Bantul. (Rabu, 13/03).

Kedatangan Tim Wasev disambut langsung oleh Komandan Kodim 0729 Bantul Letkol Inf Muhidin, S.H. M.I.P sejumlah perwira staf dan Danramil dalam rangka pengawasan dan evaluasi terhadap proses pembangunan Program TMMD.

Komandan Kodim 0729 Bantul Letkol Inf Muhidin, S.H. M.I.P selaku Dansatgas TMMD mengucapkan selamat datang serta menyampaikan bangga dan bersyukur menerima kunjungan tim Pengawas Evaluasi (Wasev) dari Kodam IV/Diponegoro.

TMMD Reguler 119 ini adalah suatu kepercayaan yang diberikan komando atas dalam hal ini TNI- AD salah satunya kepada Kodim 0729 Bantul pelaksanaan kegiatan dijajaran Korem 072/PMK“tuturnya.

“Saya berpesan Diharapkan kepada masing-masing bagian untuk ikut meninjau langsung ke lokasi untuk mencatat dan memperbaiki apa yang menjadi bahan koreksi nanti yang akan disampaikan, dan kami siap untuk mengevaluasi kegiatan ini, supaya hasilnya lebih baik lagi, “pungkasnya.

Sementara Ketua Tim Kolonel Inf Awang Danuarto mengatakan, bahwa pelaksanaan Wasev peninjauan kegiataan TMMD Reguler ke -119 Tahun 2024 ini tentunya dalam pelaksanaan kegiatan ini seperti biasa tidak ada hal-hal yang baru. Kami bersama-sama akan mengecek hasil dari pekerjaan TMMD yang sudah dilaksanakan kita akan melihat pertama dari sisi administrasinya yang kedua pekerjaan fisiknya, mengecek dari sisi administrasi dan Presentasi pekerjaan sesuai dengan waktu anggaran yang diberikan.

Mudah-mudahan kegiatan TMMD ini dalam Proses Pengerjaanya dapat berjalan dengan lancar, diharapkan sasaran program TMMD Reguler baik fisik maupun non fisik dapat dioptimalkan dan nantinya benar benat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, “tutupnya.

Selanjutnya Tim Wasev didampingi Dansatgas melakukan pengecekan pembangunan fisik berupa jembatan, talud, drainase, cor block jalan, RTLH, pipanisasi air bersih, rehap Mushola pembuatan sarana wudhu dan MCK, hingga berita ini dimuat kegiatan masih berlanjut dilokasi TMMD.