Kodam VI/Mlw, Babinsa Sertu Heri Hadiri Pertemuan Kader Posyandu Kel Tanjung Tengah

Penajam, (oke91news.com),- Sebagai wujud kepedulian terhadap kesehatan warga binaannya,Sertu Heri Babinsa Kelurahan Tanjung Tengah Koramil 01/Penajam Kodim 0913/PPU menghadiri kegiatan pertemuan Kader Posyandu sekelurahan Tanjung Tengah yang diselenggarakan di Posyandu Lombok 6 RT 07 Kel Tanjung Tengah Kec Penajam Kab PPU.Sabtu (20/4/2024).

  

Kegiatan tersebut dihadiri Lurah Tanjung Tengah Bpk Azis Wanto,Babinsa Kelurahan Tanjung Tengah Sertu Heri ,Ketua PKK Kelurahan Tanjung Tengah Ibu Nayati,Kasi Kesos Tanjung Tengah Fahrul Andi,Bindan Pembantu Kelurahan Tanjung Tengah Harma Indawati,Ketua Kader posyandu Sekelurahan Tanjung Tengah Ibu Kartini serta Anggota Kader posyandu.

Sertu Heri Babinsa usai kegiatan menyampaikan,”Pertemuan kader posyandu ini merupakan sebuah kegiatan yang rutin, untuk memantau kesehatan dan perkembangan anak-anak dan lbu hamil wilayah Kelurahan Tanjung Tengah agar kesehatannya tetap terjamin.” ujar Babinsa.

Pada kesempatan tersebut Lurah Tanjung Tengah Azis Wanto menyampaikan pesan kepada para ibu-ibu kader agar selalu rutin mengajak anak- anaknya datang ke Posyandu untuk mengetahui perkembangan kesehatan kehamilan dan kesehatan anak supaya terhindar dari Stunting.

“Posyandu sebagai wadah pemeliharaan kegiatan kesehatan masyarakat akan terus rutin kami dampingi, sebagai wujud kepedulian kami terhadap kesehatan masyarakat dan merupakan upaya pencegahan stunting di desa binaan kami.” ungkapnya.

Selain pendampingan, kehadiran Babinsa pada kegiatan Posyandu juga bertujuan untuk membantu kelancaran kegiatan serta memberikan himbauan kepada masyarakat khususnya kepada ibu-ibu yang memiliki balita dan ibu hamil agar datang mengikuti Posyandu serta memeriksakan kesehatan balita dan kehamilannya secara berkala, dengan begitu kesehatan ibu dan anak terpantau sejak anak masih dalam kandungan.

(Sumber Dim 0913/PPU)